Sidoarjo, Media Pojok Nasional – Kemerdekaan adalah hak segala bangsa yang ada dimuka bumi. Sebagai wujud pemberian Tuhan dan perjuangan para pahlawan yang telah gugur berkorban jiwa raga. Begitu juga MAKI Jatim mengapresiasi dengan mengggelar acara jalan sehat.
Dengan nuansa merah mendominasi peringatan Dirgahayu RI ke-79 . Kegiatan jalan sehat diikuti oleh warga sekitar dan insan media. Acara yang bertajuk ” Langkah Kecil Menuju Pemenangan Bunda Khofifah dan Emil Dardak Untuk Melanjutkan Pemerintahan Jawa Timur Selanjutnya”. Penyelenggaraan jalan sehat ini merupakan rangkaian kegiatan dalam peringatan HUT RI ke-79. Acara berlangsung di Markas MAKI Jatiim di Perumahan Permata Juanda Sidoarjo, Minggu (25/8/2024).
Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia yang ke-79, MAKI Jatim telah mengadakan acara yang sarat nilai- nilai kebangsaan. Acara ini tidak hanya menjadi ajang untuk merayakan kemerdekaan, tetapi juga sebagai sarana untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memberantas korupsi di tanah air.
Acara dimulai dengan senam merdeka yang diikuti oleh para peserta, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Dan UMKM dari warga sekitar sebagai pemberdayaan ekonomi masyarakat. Acara ini tidak hanya bertujuan untuk kebugaran jasmani, tetapi juga untuk mempererat tali persaudaraan antar warga. Dilanjutkan dengan jalan mengelilingi komplek perumahan.
Kegiatan jalan sehat yang diadakan MAKI kali ini tidak hanya sekadar aktivitas olahraga, tetapi juga sebagai langkah awal dalam mendukung pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak untuk melanjutkan pemerintahan Jawa Timur di periode kedua.
“ Senang sekali ditempat kami ada kegiatan jalan sehat dan hadiahnya banyak sekali serta memberikan kegiatan positif untuk warga Perumahan Permata Juanda serta sekitarnya dan turut menyemarakkan HUT RI ke-79,” ujar salah satu warga dengan semangat.
Trikora Harjo Ketua RW 09 dan Ketua paguyuban perumahan mengatakan “Atas nama warga permata juanda, juanda Land, de juanda dan diamond park kami sangat berterima kasih sekali dengan adanya acara jalan sehat ini dalam rangka HUT RI ke-79 Heru MAKI Jatim.
Atas nama warga kami mengucapkan terima kasih dan bangga dilingkungan kami ada LSM MAKI dan mudah-mudahan acara kedepannya lebih ramai lagi dan MAKI akan tetap bisa mengawal keberlangsungan pemerintahan RI”, tambahnya.
Pada acara jalan sehat tersebut disajikan pula berbagai hiburan dan hadiah menarik untuk seluruh peserta dan awak media .Hadiah-hadiah itu diantaranya 4 unit motor listrik, 3 unit kulkas, 1 unit mesin cuci, 6 sepeda gunung anak dan dewasa, kipas angin serta hadiah menarik lainnya.
Jalan sehat dan senam bersama ini digelar dengan tujuan untuk mengajak masyarakat berpartisipasi aktif dalam menjaga kesehatan sekaligus memperkuat rasa cinta tanah air.
Kegiatan ini juga merupakan bentuk perwujudan semangat kemerdekaan, di mana setiap individu memiliki tanggung jawab untuk menjaga negeri dari tindakan korupsi yang merugikan negara dan masyarakat , pungkas Heru MAKI. (Liz)