Bangkalan, Media Pojok Nasional — Upaya warga Arosbaya dalam menyikapi viralnya ajakan penggalangan dana untuk memperbaiki jalan akses kabupaten yang rusak disepanjang jalur di Arosbaya yang menuju wilayah Kecamatan Geger betul-betul akan terwujud pasalnya kini beberapa tokoh mendukung dengan cara memberikan sebagian kecil dari rezekinya untuk perbaikan jalan dengan tujuan untuk meringankan beban pemerintah Bangkalan yang sedang merefokusing anggarannya.
Kendati demikian warga tetap berharap bahwasannya melalui kebijakan Lukman Bupati Bangkalan selaku pemerintah atau pejabat wilayah terkait juga tetap bisa mengakomodir keperluan untuk melaksanakan pemeliharaan atau perbaikan jalan tersebut.
“Ya kami sebagai warga Arosbaya sangat mendukung adanya penggalangan dana tersebut pasalnya jalan Arosbaya parah rusak jalannya hampir tiap hari ada warga yang jatuh, kalau pemerintah masih lama untuk menganggarkan apalagi ada rekofusing anggaran maka akan banyak lagi korban yang jatuh dan perekonomian di Arosbaya akan lambat, lebih baik kita gotong royong saling bahu membahu untuk memperbaiki jalan tersebut,” terang dia pada media ini.
Masyarakat Arosbaya juga berharap ada kepedulian bapak bupati dan DPRD dapil 1 untuk menyumbangkan sebagian rezekinya dalam mengatasi jalan rusak tersebut meskipun dengan cara swadaya.
“Baru baru ini kami mendengar di medsos (media sosial) bahwa bapak bupati membantu menyumbang untuk warga kecamatan lain dalam memperbaiki jalan. Dan kami sebagai warga Arosbaya juga berharap bapak bupati juga menyumbang di Arosbaya karena kami warga Arosbaya juga merasakan betul bahaya lubang dan ketidak nyamanan saat berkendara akibat jalan rusak tersebut,” katanya mengungkapkan tanggapannya.
Saat ini beberapa lapisan tokoh masyarakat Kecamatan Arosbaya yang berkomitmen dalam memberikan sebagian hartanya untuk menyukseskan pelaksanaan perbaikan akses jalan kabupaten di Wilayah Kecamatan Arosbaya tersebut diantaranya yang dikemukakan di group WhatsApp ini (Germas Nusantara/Gerakan Masyarakat Arosbaya) yang didominasi kalangan kepala desa yakni Andi Dusun Ngan Laok Rp 200 ribu, Subahan Gobar Rp 200 ribu, Bilal Rp 300 ribu, Hanif Rp 750 ribu, Marsup Rp 200 ribu, M. Agung 500 ribu, Kades Karang Pao Rp 500 ribu, Kades Plakaran Rp 500, Kades Mangkon Rp 500 ribu, Kades Cendagah Rp 500 ribu, Kades Berbeluk Rp 500 ribu, Kades Ombul 500 ribu, Kades Bato Naong Rp 500 ribu, Dr. Lukman Puskesmas Rp 500 ribu. (Anam)