Surabaya, Media Pojok Nasional –
Kabar duka menyelimuti keluarga besar PT Media Pojok Nasional (MPN). Telah berpulang ke rahmatullah Bapak H. Maryono, ayah mertua dari Bapak Adi Kurniawan, staf AITI Media Pojok Nasional. Jumat (24/10/2025).
Almarhum meninggal dunia pada usia 72 tahun, di kediamannya Jalan Candi Lontar Kulo 44D Gang IV Nomor 6, Kelurahan Manukan, Kecamatan Tandes, Surabaya.

Berita kepergian beliau menghadirkan suasana haru di lingkungan MPN, Almarhum H. Maryono dikenal sebagai sosok hangat, rendah hati, dan dekat dengan keluarga besar MPN, terutama melalui hubungan kekeluargaan dengan Bapak Adi Kurniawan.

“Kami di MPN sangat berduka atas kepergian Bapak H. Maryono. Beliau sosok yang santun dan penuh kasih. Semoga almarhum husnul khotimah, diampuni segala khilafnya, dan ditempatkan di sisi terbaik Allah SWT,”
ujar Stevanus Josef Metekohy, S.E., perwakilan manajemen PT Media Pojok Nasional.

Rencananya, jenazah almarhum dimakamkan di TPU Babat Jerawat, Kelurahan Babat Jerawat, Kecamatan Pakal, Surabaya, pada Jumat (24/10/2025) pukul 13.00 WIB, usai pelaksanaan salat Jumat.
Keluarga besar Media Pojok Nasional turut hadir dan memberikan penghormatan terakhir sebagai wujud solidaritas dan doa bersama.
Kepergian H. Maryono meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan sahabat yang mengenalnya.
Doa terbaik pun dipanjatkan agar almarhum diterima seluruh amal ibadahnya, diampuni segala dosanya, dan memperoleh tempat mulia di sisi Allah SWT.
Segenap pimpinan, redaksi, dan seluruh karyawan PT Media Pojok Nasional menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya. Semoga keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi ketabahan, kesabaran, dan kekuatan dalam menghadapi cobaan ini.
Selamat jalan, Bapak H. Maryono.
Kebaikan dan ketulusanmu akan selalu dikenang.
Red.
