Surabaya, media pojok nasional – Pada hari Minggu yang cerah nan hikmat, calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengadakan acara jalan sehat bersama warga Pondok Benowo Indah, Griya Benowo Indah, dan Buran. Acara yang berlangsung di lingkungan yang asri ini menjadi momen penuh keakraban, di mana masyarakat dengan antusias mengikuti kegiatan yang dipimpin langsung oleh calon wali kota Surabaya Eri Cahyadi. Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi, mempererat hubungan antara pemimpin dan masyarakat.
Sejak pagi hari, ratusan warga mulai memadati lokasi acara yang sudah disiapkan dengan tertib. Kehadiran calon walikota Eri Cahyadi disambut dengan semangat oleh warga dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang tua. Tak hanya itu, sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Surabaya. Kota, DPR propensi, juga DPR RI turut hadir dalam acara ini, memberikan dukungan penuh kepada kegiatan jalan sehat.

Di antara anggota DPRD yang hadir, terlihat para anggota dewan dari Fraksi Demokrat, yaitu Bapak Mahfud, Ibu Lusi, dan Bapak Rasio. Anggota ketiga dewan tersebut tidak hanya hadir, tetapi juga ikut serta dalam kegiatan jalan sehat berhadiah yang diadakan. Mereka tampak berbaur dengan warga, berjalan bersama dan sesekali berdialog santai dengan masyarakat. Kehadiran mereka menambah keakraban dan kesan positif bagi warga yang merasa dihargai dan diperhatikan oleh para pemimpin daerah.
Jalan sehat yang dimulai dari jalan utama tepatnya di RW 12 di kawasan Pondok Benowo Indah kelurahan Babat jerawat kecamatan Pakal Surabaya, Minggu 13 Oktober 2024, ini berlangsung dengan penuh semangat. Calon wali kota Eri Cahyadi berjalan di tengah-tengah warga, menyapa dengan ramah setiap orang yang ditemuinya sepanjang rute jalan sehat. Bukan sekadar olahraga, kegiatan ini menjadi simbol kedekatan calon wali kota dengan masyarakat yang telah lama mendukung kepemimpinannya.

Sebelum acara dimulai, Eri Cahyadi memberikan sambutan singkat sebelum melepas jalan sehat ini, ia menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan kebersamaan di tengah rutinitas sehari-hari. “Acara seperti ini sangat penting untuk membangun kebersamaan di antara kita semua. Saya berharap kita selalu sehat, kompak, dan siap bersama-sama membangun Surabaya yang lebih baik di masa depan,” ujarnya disambut dengan tepuk tangan meriah. Dengan ucapan “bismillahirrahmanirrahi Allah Hu Akbar” jalan sehat dibuka peserta berjalan dengan mengelilingi jalan pondok Benowo Indah Surabaya.
Usai jalan sehat, acara dilanjutkan dengan serangkaian kegiatan menarik seperti senam bersama, Tak ketinggalan, kegiatan ini juga menyuguhkan doorprize dengan hadiah-hadiah menarik seperti peralatan rumah tangga dan barang elektronik. Sepeda gunung, mesin cuci, dan hadiah utama satu sepeda motor. Bapak Mahfud, Ibu Lusi, dan Bapak Rasio turut membagikan hadiah-hadiah tersebut kepada pemenang, menambah kegembiraan dimasyarakat yang hadir.
Selain sebagai ajang olahraga, acara ini juga menjadi sarana bagi warga untuk menyampaikan aspirasi mereka secara langsung kepada calon wali kota Eri Cahyadi dan para anggota dewan yang hadir. Warga memanfaatkan momen ini untuk berdiskusi mengenai isu-isu lokal, mulai dari infrastruktur hingga pelayanan publik. Petahana dan para anggota dewan Fraksi Demokrat dengan sabar mendengarkan setiap masukan dan memberikan tanggapan yang konstrukt.
Dan cak Eri Cahyadi menyatakan jika dia terpilih akan diselesaikan permasalahan-permasalahan juga pembangunan-pembangunan ya belum terselesaikan. Ujarnya.
Salah satu warga, Ibu Yanti, menyampaikan kesannya mengenai acara tersebut. “Senang sekali bisa ikut acara ini. Selain sehat, kami juga bisa bertemu langsung dengan bapak dan ibu dewan serta calon wali kota. Kami jadi merasa lebih dekat dengan mereka. Harapan kami, aspirasi yang disampaikan bisa segera ditindaklanjuti,” katanya dengan penuh harapan.
Di penghujung acara, kegiatan ini diakhiri penyerahan motor yang diberikan DPRD Mahmud ke salah satu yang mendapatkan undian motor yaitu
Dengan suasana yang hangat dan penuh semangat, warga yang hadir pulang dengan wajah ceria, membawa kenangan indah dari acara jalan sehat yang mempererat hubungan mereka dengan para pemimpin daerah.(Read)