Bangkalan, Media Pojok Nasional — Sosok pasangan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 akan segera wujudkan Indonesia Emas seperti halnya visi misi yang disampaikan saat masa kampanye beberapa waktu yang lalu.
Mewujudkannya menurut Hanif Pegiat yang merupakan tokoh muda Kecamatan Arosbaya Kabupaten Bangkalan pasangan presiden dan wakil presiden yang baru dilantik tersebut akan segera mampu memulai mewujudkan apa yang telah menjadi komitmen dari sosok yang telah dipilihnya dalam momen Pilpres beberapa waktu kemarin tersebut.
“Tentu kami optimis pak Prabowo dan mas Gibran akan memulai dan merealisasikan setiap poin dalam misinya sehingga visinya menuju Indonesia Emas akan segera kita rasakan bersama,” kata Hanif menuturkan keterangannya.
Lebih lanjut Hanif dalam meneguhkan keyakinannya tersebut kini dirinya mengaku akan mengawal program pemerintah tersebut dengan cara memastikan kesesuai dengan juknis dalam kelancaran penerapan pelaksanaannya. (Aisyah)