Pembangunan Jalan Rabat Beton Desa Sukosari Bersumber Dari DD

Lamongan, Media Pojok Nasional – Dana Desa (DD) tahun 2024 tahap 1 dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk pembangunan infrastruktur perkampungan di desa sukosari Kecamatan Mantup Kabupaten Lamongan

Pemerintah Desa Sukosari melaksanakan pembangunan Rabat beton jalan lingkungan yang anggaranya bersumber dari dana desa ( DD) RP, 150 000 000 yang dalam pengerjaanya dikerjakan oleh masyarakat sendiri yang diawasi langsung oleh TPK dari pemerintahan desa setempat.

Dalam pengerjaan Pemdes Sukosari melibatkan TPK bidang pembangunan, yang dikerjakan secara swakelola

Tariso selaku kepala desa saat ditemui awak media dikantor desa ( 20 / september / 2024) setempat menjelaskan tujuan pembangunan merupakan bentuk kepedulian pemerintah Desa Sukosari kepada masyarakat untuk memudahkan kepentingan dan lebih menunjang kemajuan untuk masyarakat umum

“kami intinya bantu masyarakat agar mobilisasi nya mudah dan lancar, Dan pastinya berdampak baik juga dengan ekonomi masyarakat” jelasnya

Masih kata kades beliau berharap dengan adanya pembangunan tersebut dapat mendatangkan dampak positif bagi perkembangan perekonomian masyarakat Desa sukosari dan warga desa lain

Beliau juga meminta, masyarakat desa yang wilayahnya belum dapat giliran dalam kegiatan harap bersabar,sebab pemanfaatan dana desa sudah di persentase kebutuhannya sehingga tidak bisa keseluruhan di bangun,”jelasnya.

Rohman salah satu warga saat berada dilokasi mengatakan Proyek ini sangat penting bagi kami karena dapat memberikan rasa aman dalam berkendara dari yang dulu masih bergelombamg sekarang sudah mulus kami sangat berterima kasih kepada pemerintah desa dan semua pihak yang terlibat, ujar salah satu warga setempat

Ketua TPK menyatakan pembangunan TPT ini melibatkan warga setempat, mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan kegiatan, sehingga pemanfaatan DD langsung menyentuh masyarakat.tuturnya ( team )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *