Pisah Sambut Distribution Center Manager PT. Indomarco Adi Prima Cabang Surabaya.

Surabaya,Media Pojok Nasional PT Indomarco Adi Prima cabang surabaya melaksanakan acara Pisah Sambut Distribution Center Maneger ( DCM ) Cabang Surabaya yang dihadiri oleh seluruh karyawan, Rabu, 8-5-2024.

Acara ini diselenggarakan dalam rangka perpisahan dengan pejabat lama yaitu
Iman Febrian, serta menyambut pejabat baru Handoko Fibri Kuswantono untuk mulai bertugas sebagai DCM Cabang Surabaya.

Keluarga Besar PT Indomarco Adi Prima cabang surabaya menghaturkan terima kasih atas dedikasi dan kontribusi besar Bapak Iman Febrian untuk memajukan Cabang Surabaya. Sebagai talenta unggul Distribution Center Maneger ( DCM ) yang mempunyai pengalaman yang luar biasa Bapak Iman sangat membantu menajemen dalam mengembangkan bisnis di wilayah surabaya.

Kami juga mengucapkan selamat bertugas kepada Bapak Handoko Fibri Kuswantono, sebagai Distribution Center Manager ( DCM ), Cabang Surabaya yang baru. Selamat dan sukses dalam mengemban tugas serta tanggung jawab baru untuk kemajuan PT Indomarco Adi Prima Cabang Surabaya menjadi pemimpin.

Bersama-sama, PT Indomarco Adi Prima Cabang Surabaya siap berkontribusi aktif dalam pemulihan ekonomi nasional dan mendukung proyek strategis untuk Indonesia.

Selanjutnya, DCM lama Bapak Iman Fibrian berpesan dan mewanti wanti kepada seluruh karyawan khususnya di HCO tim Gudang dan Driver, Delevery untuk menjaga komitmen dan bertanggung jawab dalam pekerjaannya, dan tolong jalankan tugas sebaik baiknya, dan tinggalkan yang buruk serta tetap berolah raga sebagai bentuk menjaga kesehatan.

widji

One thought on “Pisah Sambut Distribution Center Manager PT. Indomarco Adi Prima Cabang Surabaya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *