PB Wilwatikta Hadiri Undangan Tasyakuran Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Lamongan

Lamongan – Media Pojok Nasional – Paguyuban Wilwatikta (PB Wilwatikta) mendapat kehormatan dengan undangan resmi untuk menghadiri tasyakuran pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Lamongan, Dr. H. Yuhronur Efendi dan Dirham Akbar A. ST. B.Eng. M.Sc. Acara ini akan berlangsung pada Senin, 3 Maret 2025, pukul 15.00 WIB di Pendopo Lokantara, Lamongan.

Undangan ini menjadi bukti pengakuan terhadap peran PB Wilwatikta sebagai penjaga tradisi dan budaya lokal, khususnya dalam penyelenggaraan upacara adat Wilwatikta di Lamongan. Keberadaan paguyuban ini telah memberikan warna tersendiri dalam pelestarian kearifan lokal yang terus dijunjung tinggi oleh masyarakat.

Sebagai bentuk penghormatan atas undangan tersebut, PB Wilwatikta akan mengirimkan lima perwakilan untuk menghadiri acara tasyakuran, yaitu, Mbah Kin, Mbah Tek, Mbah Di Kedung Bulu, Mbah Warno dan Bu Rara.

Undangan ini menjadi simbol eratnya hubungan antara pemerintah daerah dan komunitas budaya dalam menjaga harmoni dan kelestarian adat di Lamongan. Tasyakuran pelantikan ini juga diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara pemimpin daerah yang baru dengan masyarakat dalam membangun Lamongan yang lebih maju tanpa melupakan akar budaya yang telah diwariskan dari generasi ke generasi.

PB Wilwatikta menyampaikan apresiasi atas undangan ini dan berharap agar kepemimpinan yang baru dapat membawa kesejahteraan bagi masyarakat serta tetap mendukung keberlanjutan tradisi dan budaya di Lamongan.

(bodeng)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *