LSM MAKI Meriahkan JATIMphoria, Bagikan Bakso Gratis 1200 Porsi

Pasuruan, Media Pojok Nasional –
LSM MAKI Jatim turut memeriahkan event JATIM PHORIA dalam rangka Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke-79 yang diadakan Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata ( Disbudpar) di Taman Candra Wilwatikta, Pandaan Sabtu sore(12/10/2024).

Perhelatan Akbar ini merupakan agenda
tahunan dengan mengusung semangat Jawa Timur bersatu bersama untuk maju.
Acara pasar rakyat yang dikemas dalam bentuk pameran, konser musik, pertunjukan budaya, UMKM dan wahana permainan. Juga 10.000 Kuliner yang disediakan gratis untuk masyarakat umum. Event JATIM PHORIA dimeriahkan oleh artis -artis yang diantaranya Niken Salindri, Jona & Joni, Cak Sodiq, Agus Kuprit – Cak Tawar, Nella Kharisma dll.

JATIM PHORIA dalam rangka HUT ke-79 Jawa Timur ini mengusung tema “Datang dan Rasakan Euforianya”. Acara ini berlangsung hanya satu hari saja, dibuka mulai pukul 15.00 – 23.00 jangan sampai ketinggalan.

Salah satu daya tarik utama dari Jatimphoria adalah 10.000 porsi kuliner khas Jawa Timur yang akan disajikan secara gratis. Ini adalah kesempatan langka bagi pengunjung untuk mencicipi berbagai kuliner lezat dari daerah yang ada di Jawa Timur.

Dalam acara tersebut, Lembaga Swadaya Masyarakat Masyarakat Anti Korupsi Jawa Timur (LSM MAKI Jatim) ikut meriahkan dengan menyediakan 1.200 porsi bakso yang dibagikan pada masyarakat yang ikut hadir dalam acara event tahunan yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur.

Antusias pengunjung JATIM PHORIA sangat luar biasa, mereka mendatangi acara beserta keluarga, teman dan saudara. Disini semua kuliner yang di tukar dengan kupon yang telah dibagikan oleh panitia adalah gratis tanpa bayar sepeserpun. Otomatis antrian memanjang karena antusias pengunjung ingin makan bakso yang enak rasanya.

Dalam acara tersebut, Lembaga Swadaya Masyarakat Masyarakat Anti Korupsi Jawa Timur (LSM MAKI Jatim) ikut meriahkan dengan menyediakan 1.200 porsi bakso yang dibagikan pada masyarakat yang ikut hadir dalam acara event tahunan yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur.

“Kami disini ikut mensupport acara Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke-79, melalui MAKI food menyediakan ribuan porsi bakso untuk masyarakat yang datang ke event tahunan ini,” ujar Heru Satriyo Ketua MAKI Korwil Jatim.

Sementara itu hadir juga Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur Evy Afianasari, S.T., M.M.A menyampaikan kepada awak media rasa syukur dan terima kasih kepada MAKI Jatim yang turut mengapresiasi dan berpartisipasi hingga terselenggara JATIM PHORIA ini.

” Ingin mengingatkan kembali bahwa ada Taman Candra Wilwatikta yang mempunyai fasilitas-fasilitas yang bisa digunakan untuk berbagai kegiatan”, kata Evy.

Evy menambahkan target dari Event JATIMphoria ini adalah 15.000 pengunjung dan berharap acara seperti bisa diadakan untuk tahun berikutnya.
Di tanya tentang support MAKI Jatim di acara ini, Evy memberikan jawaban dengan penuh semangat.

“MAKI adalah salah satu lembaga yang besar di Jawa Timur dan suara beliau juga di dengar. MAKI adalah ujung tombak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata untuk lebih menggelorakan kebudayaan dan pariwisata yang ada di Jawa Timur “, pungkasnya. (Liz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *