Gresik, Media Pojok Nasional – PT PLN Nusantara Power Services Unit PLTD-PLTMG Bawean menyerahkan TJSL atau Corporate Social Responsibility (CSR) berupa dua ekor sapi kurban kepada Masjid An-Nuur dan Musholla Miftahul Ulum untuk di bagikan kepada Masyarakat sekitar.
Minggu 16 Juni 2024, Koordinator Unit PLTD-PLTMG Bawean, Muhammad Afif di damping oleh Pranoto Agung menyerahkan hewan qurban 2 Ekor sapi kepada pengurus masjid di sekitar unit kerja, Muhammad Afif menyebut pemberian CSR tersebut dilakukan dalam rangka Hari Raya Idul Adha Tahun 2024
“Pada tahun ini, perusahaan mendistribusikan 2 ekor sapi yang masing-masing diserahkan 1 ekor sapi kepada Panitia Qurban Masjid An-Nuur, Sungai Topo dan Musholla Mifathul Ulum,Beringinan untuk dibagikan kepada Masyarakat bentuk Tanggung jawab Sosial PLN NP Services kepada Masyarakat serta memperingati Hari Raya Idul Adha, Ungkap Muhammad Afif.
Dia menyebut, kegiatan tersebut secara rutin dan konsisten dilaksanakan oleh PLN NP Services sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar, sehingga masyarakat dapat ikut merasakan kebahagiaan dengan adanya pemberian daging hewan kurban.
“Kami berkomitmen dengan hadirnya perusahaan ini, dapat memberikan dampak positif serta menciptakan hubungan yang harmonis dengan masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Pengurus Masjid dan Ketua Panitia Pemotongan Hewan Kurban Masjid An-Nuur Ustad Yusuf menyambut baik atas penyerahan bantuan CSR hewan kurban yang diberikan yang mana sangat bermanfaat bagi Masyarakat yang terdapat di wilayahnya tersebut.
“Terima kasih atas niat baik dari unit PLTD-PLTMG Bawean yang telah menyumbangkan dua ekor sapi kurban untuk dibagikan kepada Masyarakat,” ucapnya.
Semoga kegiatan ini akan terus dilaksanakan dengan harapan untuk memberikan manfaat bagi sesama dan peringatan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah ini dapat mempererat tali silaturahmi, meningkatkan kepedulian sosial dan menumbuhkan semangat untuk selalu bersyukur dan berbagi kepada sesama.
Red.