Bangkalan, Media Pojok Nasional — Selang beberapa saat dikeluhkan warga atas kondisi rusaknya akses jalan kabupaten yang berlokasi di Wilayah Kecamatan Arosbaya kini Lukman Bupati Bangkalan mengaku mulai melakukan perbaikan atau pemeliharaan kerusakan jalan tersebut dengan berkolaborasi bersama warga kecamatan setempat.
Upaya itu menurut Lukman merupakan wujud kepedulian pemerintah atas keluhan yang disampaikan warga demi terus menjaga kenyamanan dan rasa aman bersama saat menggunakan jalan kabupaten yang merupakan penghubung dua kecamatan yakni Kecamatan Arosbaya dan Kecamatan Geger.
“Untuk jalan Arosbaya berbeluk kita masih carikan anggaran insyaAllah tahun ini kita akan melakukan perbaikan, untuk berbeluk campor yang kerusakannya tidak terlalu parah mulai hari ini kita melakukan pemiliharan atau perbaikan,” kata Lukman menyampaikan keterangannya.
Lebih rinci Lukman Bupati Bangkalan mengungkapkan pihaknya dalam mengatasi keluhan warganya tersebut agar bisa segera take action (mewujudkan kebijakannya, red) pihaknya mengaku menggandeng warga setempat untuk mulai melakukan perbaikan akses jalan kabupaten di Wilayah Kecamatan Arosbaya tersebut.
“Terkait anggaran untuk yang pakai coolmik murni dari pemerintah sedangkan yang lapen atau tambal sulam hasil sumbangan dari warga melalui dokter jalan (dokter embong, red), disana sebagian dari pemerintah,” ujar Lukman Hakim Bupati Bangkalan menyampaikan keterangannya pada media ini.
Sementara ini walau belum diketahui total anggaran yang dibutuhkan untuk perbaikan jalan kabupaten yang alami kerusakan di Wilayah Kecamatan Arosbaya tersebut namun para donatur perbaikan jalan kabupaten di Arosbaya tersebut kini mulai mengumpulkan sumbangannya yakni dari Andi warga dari Dusun Ngan Laok menyumbangkan Rp 200 ribu, Subahan Gobar Rp 200 ribu, Bilal Rp 300 ribu, Hanif Rp 750 ribu, Marsup Rp 200 ribu, M. Agung 500 ribu, Kades Karang Pao Rp 500 ribu, Kades Plakaran Rp 500, Kades Mangkon Rp 500 ribu, Kades Cendagah Rp 500 ribu, Kades Berbeluk Rp 500 ribu, Kades Ombul 500 ribu, Kades Bato Naong Rp 500 ribu, Dr. Lukman Puskesmas Rp 500 ribu. (Hanif)