Hasan Faisol Kadis Bangkalan Hadir Langsung Dampingi Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Lukman-Fauzan di Jakarta

Bangkalan, Media Pojok Nasional — Rasa bangga dalam memontum pelantikan 961 (sembilan ratus enam puluh satu) kepala daerah serentak yang dilaksanakan di Jakarta hari ini menuai haru dan harapan pada jutaan masyarakat secara nasional, tidak terlepas yang diakui langsung oleh Moh Hasan Faisol S.STP M.M Kepala Dinas PRKP yang sekaligus menjabat Plt Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Bangkalan.

Hasan Faisol Plt Kadis Kominfo Kabupaten Bangkalan hadir langsung di Jakarta dalam momen pelantikan tersebut menyampaikan ucapan selamat serta harapan besar kedepan dalam pelaksanaan pelayanan kepemimpinan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan Lukman-Fauza diharapkan mulai hari ini sudah melaksanakan visi misi politik yang telah dijanjikannya semasa momen kampanye menjelang pemilihan kepala daerah pada tahun 2024 kemarin.

“Alhamdulillah saya mendampingi Bapak (Lukman-Fauzan, red) Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan pada acara pelantikan yang digelar di Jakarta di Istana Negara di Monas berjalan dengan lancar, kami berharap semoga beliau bisa mengemban amanah sebagai bupati dan wakil bupati dengan sebaik-baiknya dan membawa Kabupaten Bangkalan lebih baik, lebih sejahtera dan lebih berjaya lagi. Makasih dek,” kata Moh Hasan Faisol menyampaikan ucapan selamat serta harapannya. (Anam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *