Madas Bangkalan Kabarkan Bulog Jatim Akan Adakan Pembelian Gabah Pada Petani Madura

Bangkalan, Media Pojok Nasional — Program swasembada pangan memiliki banyak sisi yang perlu peran serta para pihak demi mewujudkan program pemerintah pusat yang sering diistilahkan dengan kata ketahanan pangan.

Kali ini tepatnya pada hari Kamis (06/02) kemarin dalam mendukung kelanjutan pelaksanaannya program pemerintah tersebut pengurus Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Madas (Madura Asli) dari empat DPC atau dari empat kabupaten yakni Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep menggelar Audiensi pada Kantor Wilayah Bulog Jawa Timur.

Diantaranya dalam audiensi itu H Nurul Huda Ketua DPC Madas Kabupaten Bangkalan menyampaikan pihaknya meminta agar pihak Bulog Kanwil Jawa Timur memproggramkan pengadaan pemyerapan gabah dari petani lokal sehingga hal itu dapat memberikan dampak positiv pada para petani di Madura.

“Tadi itu memang sengaja saya selaku ketua Ketua DPC Madas Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep itu mengadakan audiensi ke Bulog Jatim ke Kanwil dikarenakan selama ini hampir 5 tahun Bulognya Madura tidak pernah mengadakan kegiatan pembelian gabah dari petani sehingga kedepan ini saya minta untuk memberika quota, kesempatan Bulog itu membeli gabahnya petani supaya meningkatkan suasembada sesuai program pemerintah pusat saat ini programnya pak Probowo,” kata Nurul Huda menyampaikan keterangannya.

Dari upaya yang dilakukan pihaknya melalui cara audiensi langsung pada pejabat Bulog Jatim tersebut pria yang kerab disapa Ji Nurul itu mengaku senang sebab pihak Bulog menerima permintaannya yakni Bulog akan mengadakan program pembelian gabah pada petani Madura.

“Akhirnya dengan kita audiensi Kanwil menyanggupi dan menyambut baik atas permohonan kita sehingga kedepannya ini Bulog harus membeli gabah dari petani, begitu diantaranya,” terang H Nurul Huda pada media ini paska mengaudiensi jajaran pejabat Bulog Kanwil Jawa Timur Kamis (06/02) kemarin. (Anam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *